Pewarta: Iwan Brata Darma
KABUPATEN MUARA ENIM MEDIA LENSA DESA. COM
Babinsa Koramil 404-08/RL Kodim 0404/ME Sertu Samsul Bahri melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan penjual kerupuk keliling bertempat Desa Sugiwaras Barat Kecamatan Rambang Kabupaten Muara Enim Selasa (28/01/2025).
Dalam kesempatan Komsos tersebut Sertu Samsul Bahri menyampaikan himbauan kepada penjual kerupuk untuk selalu waspada terhadap masih adanya pelaku kejahatan dan agar penjual kerupuk untuk memarkirkan sepeda dagangannya di tepi jalan supaya tidak menggangu pengguna jalan yang lewat.
“Selain itu kami juga memberikan himbauan untuk membantu Babinsa dalam rangka menciptakan situasi aman dan nyaman dengan cara memberikan informasi sekecil apapun kepada Babinsa seperti apabila melihat orang yang mencurigakan di sekitar”tuturnya.
“Kami akan terus mengajak dan menghimbau kepada warga masyarakat seperti penjual kerupuk keliling agar lebih mengutamakan keselamatan diri sendiri maupun keselamatan orang lain.”pungkas Sertu samsul Bahri
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »