Berita Terbaru

Kapolsek Rambang Lubai Hadiri Rapat Persiapan MTQ ke XLI Tingkat Kabupaten muara enim Tahun 2025









Pewarta: Iwan Brata Darma
KABUPATEN MUARA ENIM MEDIA LENSA DESA. COM
 Kapolsek  Rambang  Lubai AKP Supriadi Gaena , SH. MH menghadiri rapat persiapan MTQ ke XLI tingkat Kabupaten muara Enim , tahun 2025. Rapat tersebut di laksanakan di aula kantor Kecamatan Lubai ulu  Jumat (10/1/2025). Turut hadir Camat dan Sekcam Lubai ulu , Danpos koramil 404-08/RL KUA Lubai ulu , Para Dinas Intansi tingkat Kecamatan, dan Kades/Lurah Se-Kecamatan Lubai ulu . “Ya, hari ini kita dari Polsek Rambang Lubai menghadiri rapat persiapan MTQ ke XLI tingkat Kabupaten muara Enim tahun 2025 yang akan dilaksanakan di Kecamatan Lubai ulu Desa Karang Agung pada tgl 18 februari sampai tgl 24 februari ” kata Kapolsek Rambang  AKP Supriadi Gaena SH MH . Pada agenda rapat tersebut membahas tentang anggaran, akomodasi dan transportasi keberangkatan tim/peserta Kecamatan Lubai buku dalam rangka mensukseskan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Tahun 2025 tingkat kabupaten muara enim Dalam kegiatan tersebut AKP Supriadi Gaena SH MH menitipkan pesan Kamtibmas kepada peserta rapat untuk disampaikan kepada semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan MTQ dan saling bekerjasama untuk mensukseskan kegiatan MTQ Tahun ini. “Selalu menjaga situasi keamanan dan ketertiban di dalam lingkungan masyarakatnya masing masing, khususnya di Kecamatan Lubai ulu tandasnya.

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments