Berita Terbaru

Kawal Usulan Prioritas Masyarakat, Anggota DPRD Dapil IV Kecamatan Lubai Ulu Hadiri Musrenbang Kecamatan Lubai Ulu









Pewarta: Iwan Brata Darma
KABUPATEN MUARA ENIM MEDIA LENSA DESA. COM
Sejumlah Anggota DPRD kabupaten Muara Enim menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Lubai Ulu Tahun 2025 dalam rangka Penyusunan RKPD Kabupaten muara enim . Tahun 2026, di Aula Kantor Camat Lubai Ulu Rabu (5/02/2025). Anggota DPRD Kabupaten Muara Enim yang hadir antara lain Jonidi SH dari Partai Golkar  ,Yusuf Effendi S sos dari Partai  Nasdem. Bupati muara enim diwakili camat Lubai Ulu Taufik Azrullah,S Sos membuka secara resmi Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Lubai Ulu Tahun 2025, "Memantapkan Kesejahteraaan Masyarakat, Pelayanan Publik dan Daya Saing Daerah". Musrenbang Kecamatan Lubai Ulu tahun 2025 dalam rangka penyusunan RKPD Kabupaten muara enim .  tahun 2026 dilaksanakan dengan tujuan untuk membahas dan menyepakati langkah-langkah penanganan program kegiatan prioritas yang tercantum dalam daftar usulan rencana kegiatan pembangunan desa/kelurahan yang diintegrasikan dengan prioritas pembangunan daerah Kabupaten muara enim selanjutnya diverifikasi oleh mitra kecamatan pada aplikasi sipd-ri.kemendagri.go.id. Mewakili Dapil IV - Kabupaten muara enim, Anggota DPRD Kabupaten muara enim Jonidi SH , dalam sambutannya mengatakan usulan yang disampaikan Kepala desa dan masyarakat untuk disampaikan di OPD dan akan dibahas pada pembahasan Komisi DPRD muara enim pentingnya peran Musrenbang sebagai forum strategis untuk merumuskan kebutuhan masyarakat. “Musrenbang ini adalah sarana penting bagi kita semua untuk mendengar dan merumuskan kebutuhan masyarakat secara bersama-sama. Kami di DPRD siap mengawal aspirasi ini agar menjadi prioritas dalam pembangunan daerah,” kata dia. Lebih lanjut, ia mengharapkan kepada OPD mengutamakan prioritas-prioritas pembangunan di desa/kelurahan itu, diharapkan juga kepada kepala desa dan kelurahan harus pro aktif menyampaikan pembangunan Musrenbang-nya itu, dengan adanya kegiatan Musrenbang Tahun 2025 ini, dapat menjadi bahan pertimbangan awal untuk penyusunan Rancangan Akhir RKPD Tahun 2026 agar segera menetapkan arah kebijakan dan prioritas pembangunan daerah sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing perangkat daerah, serta menghasilkan keputusan yang partisipatif, aspiratif, demokratis, dan dapat bermanfaat bagi masyarakat Kecamatan Lubai Ulu Senada disampaikan, Anggota DPRD yusuf Effendi S. Sos memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Musrenbang itu. Ia juga mengatakan terkait usulan-usulan yang disampaikan kepala desa yang sudah menjadi prioritas supaya dijadikan perhatian pihak TAPD dan untuk kedepannya setiap usulan yang disampaikan harus sesuai dengan tema Musrenbang itu sendiri yaitu mengenai pembangunan desa. "Kami dari pihak DPRD akan terus mengontrol dan menerima pengaduan dari masyarakat, apabila ada hal yang terjadi kami akan turun ke lapangan mengecek secara langsung," ungkapnya disela-sela acara meminta kepada Camat atau pihak terkait untuk dapat mengawal pelaksanaan pengerjaan segala bentuk kegiatan, karena hal tersebut dapat menjamin kualitas hasil dari pekerjaan tersebut. Hadir dalam acara Musrenbang tersebut, Camat Lubai Ulu Taufik Azrullah, S. Sos , Danramil 404-08/RL Kapten Inf Aprizal Yang di wakili Serda teguh Gunawan,Kapolsek Rambang Lubai AKP. Supriadi Garna SH MH Bappeda dan OPD di ruang lingkup Pemerintah Kabupaten muara enim ,kades se-Kecamatan Lubai Ulu  BPD se-Kecamatan Lubai Ulu serta Tokoh Masyarakat Kecamatan Lubai Ulu 

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments